
ETS - Pemrograman Web Pertanyaan 1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan web responsive? Dan bagaimana cara membangun web yang responsive? Pengertian Responsive web design atau desain web responsif adalah sebuah teknik atau metode bagi web designer untuk membuat suatu layout website yang dapat menyesuaikan diri sesuai dengan ukuran layar pengguna. Baik dari ukuran huruf, user interface , gambar dan tata letak akan menyesuaikan dengan lebar layar dan resolusi device yang digunakan. Selain dapat memengaruhi apa yang ditampilkan pada perangkat tertentu, ini juga untuk meningkatkan kenyamanan pengguna dalam mengunjungi suatu website . Cara membangun website yang responsive - Layout atau tata letak Pertama, tentukan desain situs web Anda. Perencanaan ini harus mencakup bagaimana situs akan terlihat pada berbagai ukuran layar. - Media Contohnya dengan menggunakan gambar dengan dengan resolusi yang sesuai, dan kompres file untuk mempercepat waktu muat file. - Tools uji responsive G...